Baca Ini Jika Kalian Sedang Futur

Futur dalam islam adalah penyakit rasa malas. shalat wajib, shalat sunnah, one day one juz, dan dzikir dengan khitmat. belajar memperbaharui iman

Baca Ini Jika Kalian Sedang Futur - Futur dalam islam adalah penyakit rasa malas, berbentuk ke-engganan melakukan aktivitas harian, yang sebelumnya sudah menjadi rutinitas terutama dalam hal ibadah. Tak jarang orang mengalami hal ini secara tiba-tiba, entah apa penyebabnya. Namun, fitrahnya manusia makhluk yang tidak sempurna, memiliki iman yang naik-turun. Ketika iman sedang stabil segala rentetan ibadah; shalat wajib, shalat sunnah, one day one juz, dan dzikir kita kerjakan dengan khitmat. Tapi waktu iman kita gak stabil wah.. inginnya rebahan terus. Habbit yang kita bangun seakan-akan terkalahkan oleh rasa malas.

Kalian gak sendiri kok, setiap orang pasti bakal ngalamin futur, tapi yang terpenting bagaimana kita bangkit dari keadaan futur. Tidak terus menerus mengikuti keinginan kita untuk keluar dari habbit yang kita bangun sebelumnya, kemampuan untuk melawan dan kembali stay on the trak pada kebiasaan kita sebelumnya yang menjadi poin terpenting.

Kalau kata ustad Yusuf Mansur jika imanmu sedang naik-naiknya, maka kerjakanlah amalan sebanyak-banyaknya, tapi jika imanmu sedang turun-turnnya maka kerjakanlah semampumu, kurangi kuantitasnya, pelan-pelan buat membagun iman yang stabil lagi. Futur memang tidak bisa sepenuhnya kita tolak dalam diri kita secara instan, namun bisa kita hilangkan pelan-pelan.

Sempurna, seringkali kita terlena dengan hal yang sempurna sehingga tidak mau mengakui hal yang tidak sempurna. Yang memperparah futur kita seringkali karena–jika tidak sesuai target jadi malas melakukan sesuatu, hingga akhirnya futur berkepanjangan. Padahal gak papa misal tidak menyelesaikan target bacaan al-quran jika sedang futur, yang terpenting masih ada keinginan membaca walau satu ayat, daripada tidak sama sekali. Hakikahnya Allah akan menilai usahamu untuk melawan futur.

Charger iman paling ampuh ketika kita futur yaitu, sebelumnya kita akui dulu bahwa kita sedang futur, belum bisa menyelesaikan target amalan sehari-hari, beri batas waktu kapan kamu harus bangkit 1-2 hari sambil lalu mencari formula untuk bangkit seperti nonton kajian ustad Hanan, ustad Adi Hidayat, Habib Jafar. Ustad tersebut yang saya rekomendasikan untuk kalian, beliau memiliki daya tarik yang mudah kita pahami penjelasannya dalam mencharger iman. Selain itu tetap kita berdoa kepada Allah untuk selalu di stabilkan imannya.




Posting Komentar

Tinggalkan jejak disini :)
Posting Komentar